21 November 2023 , by SenayanCity
Faber-Castell sebagai salah satu produsen alat tulis terbesar dan tertua di dunia mempersembahkan Faber-Castell Art Festival 2023. Mengusung tema “Inspiring Creativity”, Faber-Castell Art Festival ini menjadi sebuah perayaan kreativitas seni yang artistik dengan menghadirkan lima keragaman yang terdiri dari Exhibition, Workshop, Talkshow, Creative Journey, dan Competitions. Faber-Castell Art Festival 2023 berlangsung pada 31 Oktober hingga 5 November 2023, di Main Atrium lantai 1, Senayan City.
Vincentia Novianty, Project Leader Faber-Castell Art Festival 2023, menjelaskan “Festival ini menampilkan beragam hasil karya dan kegiatan yang bertemakan kreativitas dan sustainability. Talkshow berjudul "Change Needs Creativity” akan menjadi bagian dalam pembukaan Art Festival dan akan ada lomba mewarnai bagi kalangan dewasa dengan menggunakan produk Pitt Graphit Matt Faber-Castell.”
Seniman-seniman terkemuka dan berbakat juga turut berpartisipasi dalam beberapa kegiatan di Art Festival seperti Emte dan Vincent Prijadi. Selain itu, Taufiq Maulidin juga akan berbagi ilmu dalam workshop unik tentang cara membuat diorama.
Faber-Castell Art Festival 2023 ini juga mengajak pengunjung untuk menikmati pengalaman yang tak terlupakan dengan mengikuti berbagai kegiatan menarik lainnya, seperti Manga Booth, Artventure with Black Edition, Cosplay Competitions dan jangan lewatkan Handwriting Analysis booth untuk Anda yang ingin mengetahui kepribadian Anda melalui goresan tangan.
Selain menghadirkan berbagai kegiatan, Festival Art ini juga mengajak pengunjung dari semua kalangan untuk bisa meningkatkan kreativitas seni dan mampu menginspirasi. Nikmati berbagai promo dan hadiah-hadiah menarik selama festival ini berlangsung.
© 2024 SENAYAN CITY I ALL RIGHTS RESERVED
AFFILIATE OF AGUNG PODOMORO LAND