02 November 2020 , by SenayanCity
Usung Kampanye Bersama Keluarga Basquiat, Jennifer Lopez dan Michael B. Jordan
Coach selalu hadir dengan kampanye dan kolaborasi yang menampilkan kemewahan yang modern namun tetap mengikuti jaman dan lifestyle pengguna setianya. Koleksi terbaru Season Fall 2020 kali ini, Coach memperkenalkan koleksi Coach x Jean-Michel Basquiat dengan kampanye global yang dibintangi oleh wajah-wajah Coach seperti Jennifer Lopez, Michael B.Jordan dan masih banyak lagi yang dibawakan pertama kalinya pada Februari lalu.
Kampanye ini bercerita tentang keluarga yang dipersatukan oleh keyakinan dan tujuan yang sama dengan visi Basquiat yaitu keberanian untuk berekspresi, aktivisme melalui sebuah karya seni dan keinginannya, seperti yang pernah dikatakan oleh Basquiat sebelumnya yaitu untuk ‘menjadi bagian dari keluarga seniman.’ Dalam kampanye ini, Coach bekerjasama dengan fotografer Micaiah Carter dan tim Creative Global termasuk Paloma Elsesser, Jon Batiste, Kyemah McEntyre, Diana Gordon, serta fotografer Fan Xin dan Zhang Meng.
“Basquiat adalah salah satu inspirasi saya. Dia merupakan sosok yang memiliki semangat kreatif dan inklusif dari kota New York dan merupakan kekuatan untuk perubahan dalam komunitasnya. Saya bangga bisa merayakan karya dan nilai-nilainya serta membantu membawa mereka ke generasi baru. Saya juga sangat berterima kasih atas dukungan, kepercayaan yang diberikan kepada saya oleh keluarga Basquiat serta atas bantuan mereka dalam membuat koleksi dan kampanye ini", ujar Direktur Kreatif Coach, Stuart Vevers.
Untuk merayakan kampanye ini, Coach juga memperkenalkan serangkaian film pendek sosial pertama yang membahas pentingnya sebuah keluarga, seni, dan warisan Basquiat yang mengundang anggota komunitas untuk bergabung dalam percakapan.
Koleksi Coach x Jean-Michel Basquiat kini sudah tersedia di butik Coach Senayan City, Ground Floor.
Coach on Delivery dengan menghubungi shopping advisor melalui Whatsapp (+62 813 8270 1860) untuk mendapatkan informasi lebih lanjut atau untuk memesan item favorit. Setelah pesanan dilakukan, pelanggan dapat menerima item Coach dalam waktu tiga hingga tujuh hari kerja.
© 2024 SENAYAN CITY I ALL RIGHTS RESERVED
AFFILIATE OF AGUNG PODOMORO LAND